MATA LENSA STB || Marsha Cetak Double Winner, Dt. Renata Feat Muni Dewe Juara BC dan Berkah Kenari Juara SF Di Latpres ELBE TEAM PRESENT 20 Februari 2022 – semuatentangburung

Februari 21, 2022

7624909f-0a4f-4683-9bff-a52d8494fc64

Lomba burung berkicau berlebel latpres ELBE TEAM PRESENT sukses di gelar pada Minggu 20 Februari 2022 bertempat di gantangan Yuvan Enterprise Ponorogo, Jawa Timur.

Berbagai kalangan kicau mania dari Ponorogo dan sekitarnya bersaing ketat untuk memperebutkan tropi kejuaraan. Sukses melangsungkan 17 kelas yang di mulai pada pukul 13.00 WIB dan selesai pada pukul 16.00 WIB tanpa ada kendala.

Tidak lupa Bahtiar MC yang memandu jalannya lomba menginformasikan untuk semua peserta lomba maupun penonton juga panitia wajib mematuhi protokol kesehatan, memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak selama perlombaan berlangsung. Non Teriak jelas di kumandangkan oleh panitia guna kenyamanan saat penjurian berlangsung agar para juri-juri yang bertugas bisa fokus menilai burung saat di gantangkan.

Juara Kelas Lovebird Fighter A

Tepat pukul 13.00 WIB perlombaan di mulai dengan pembukaan sesi pertama kelas Lovebird Fighter A yang mencatatkan nama Marsha milik Mr. Aris dari Pitbull SF sebagai juara pertama, tidak cuma di sesi A namun juga sesi B Lovebird Marsha menguasai perlombaan dengan mendapatkan poin tertinggi yang tidak mampu di susul oleh lawannya hingga tetap mempertahankan posisi pertama.

Juara Kelas Cucak Hijau A

Perlombaan mulai memanas dalam perebutan juara ketika kelas Cucak Hijau di naikkan, persaingan ketat dari awal penilaian hingga akhir begitu terasa di dalam arena gantangan. Cucak Hijau Kriting keluar sebagai juara pertama dan ikut menambah poin perolehan juara umum Bird Club untuk Dt. Renata feat Muni Dewe di susul oleh Nibiru yang juga menyumbang poin BC dan Spartan milik Mr. Montho dari Pangkas SF.

Juara Kelas Murai Batu A

Tensi kian memanas di kelas Murai Batu A yang di menangi oleh Antero milik Mr. Rama dari Pacitan di buntuti oleh Sniper milik Mr. Sandy Themo dari Kita Jaya dan Jagal Demit dari Dt. Renata feat Muni Dewe.

Juara Kelas Cendet A

Kelas Cendet A di menangi oleh Ton Taipur milik Mr. Jiboel dari Sarangan di belakangi Batavia dari Zhawo MGT dan Lintang milik Mr. Prambudi dari Kembang Pari SF. Sesi Cendet B seakan menjadi pembuktian Lintang yang siap mengancam kelas Cendet plat AE dengan kinerja maksimal mampu menjuarai sesi ini sebagai juara pertama.

Juara Kelas Kacer

Kelas hitam putih main 1 sesi yang di menangi oleh Bungas milik Mr. So’on dari Klampis Ireng dengan di susul oleh Waru Doyong milik Mr. Joko dan Rocker milik Mr. Andro.

Juara Kelas Pleci A

Persaingan kelas Pleci tidak kalah seru dalam perebutan juara, sesi A mencatatkan nama Pleci Sultan JR milik Mr. Arjuna dari Kalijogo SF di tempet ketat oleh Rival milik Kaji Pedhet dari BKP Team dan Purboyo dari Satu Arah SF yang berada tepat di belakangnya.

Juara Kelas Konin A

Kelas Konin yang di komandoi oleh Mr. Wawan Guntara mendapat dorprize di setiap kelasnya berupa rujak nextar. Sesi Konin A di menangi oleh Rambas milik Mr. Rofin dari Komic Caruban dan Celurit milik Mr. Hendik dari KOMPOR serta Gosong milik Mr. Adib dari KNI Po yang menempel ketat di belakangnya.

Juara Kelas Kenari A

Kejuaraan kelas Kenari A menobatkan Kenari Kemuning milik Mr. Aditya dari Tribrata SF sebagai juara pertama dan Red Bull dari AR SF di posisi runner up serta Raider milik Mr. Arif dari YKYB SF di posisi ke 3.

Juara Kelas Lovebird Paud

Kelas Lovebird Paud di menangi oleh Sulaiman dengan perolehan poin tertinggi di susul oleh Vega 30 dan Hatori berada tepat di belakangnya yang semua menyumbang perolahan poin BC bagi Dt. Renata feat Muni Dewe.

Juara Umum Single Fighter

Juara Umum Bird Club

Pada akhir perlombaan juara umum Bird Club di menangi oleh Dt. Renata feat Muni Dewe dan juara umum Single Fighter di menangi oleh Berkah Kenari SF.

Lebih lengkapnya untuk daftar juara latpres ELBE TEAM PRESENT pada Minggu 20 Februari 2022 bisa cek DISINI

 

Jangan lupa kunjungi situs kami :
Semuatentangburung.com
Youtube : Semua Tentang Burung
Instagram : @semua.tentangburung
Facebook : Stb Channel

Wartawan : Agus Budi Santoso
Editor : Dwi Karyono

Baca Juga