Lomba burung berkicau bertajuk Road To Anniversary RRKM BC sukses di langsungkan pada Minggu 19 Juni 2022 bertempat di belakang POLSEK Balong, Ponorogo, Jawa Timur.
Lomba yang di hadiri oleh kicau mania Ponorogo dan sekitarnya ini berlangsung ramai di banyak kelas yang di buka panitia bahkan di beberapa kelas kicau full gantangan. Dengan pakem penilaian BNR Indonesia yang merupakan pakem dari RRKM BC ini sukses memuaskan para kicau mania dalam menentukan kejuaraan di setiap sesinya.
Sugik RRKM dan Wahyu Ichux yang menjadi promotor RRKM BC mengungkapkan banyak terimakasih atas antusias para kicau mania yang hadir di gelaran kali ini.
“Bismillah nyuwun sewu sederek Kicau mania sedoyo kulo ngaturaken sembah nuwun engkang tanpo upami, kulo nyuwun sepurane mbok bilik wonten lepat e wonten gelaran Road To Anniversary RRKM wingi kulo mewakili juri-juri lan panitia sedoyo nyuwun ngapunten,” Ungkap Wahyu Ichux usai gelaran.
Sukses melangsungkan 22 kelas untuk di perlombakan dengan kelas favorite Murai Batu dan Cucak Hijau yang selalu full gantangan menjadi bukti di gelaran kali ini, serta banyak juga kelas yang tidak kalah menarik untuk di ikuti para kicau mania.
Di pandu langsung oleh MC Ari Panji Laras gelaran kali ini di mulai tepat pukul 12.00 WIB dengan di buka sesi pertama kelas Lovebird A JBI Ponorogo yang mencatat nama pertama di daftar juara semuatentangburung.com dengan perolehan poin tertinggi adalah Ndaru milik Mr. Bayan yang langsung ikut menyumbang poin pertama bagi Duta Herkules dalam perebutan juara umum Bird Club mengalahkan perolehan poin dari Santri milik Mr. Budi dan Monte milik Mr. Ari Paju yang menempel ketat di belakangnya.
Juara Cucak Hijau Tiket Utama
Kelas Cucak Hijau Radhen yang merupakan tiket utama bermain di sesi yang ke 6, di menangi oleh Mr. Kenzi lewat gacoannya yang di beri nama Lawu. Tampil impresif dari awal hingga akhir penilaian dengan tanpa ragu memberikan bendera moncer A sebagai tanda burung terbaik di kelas ini. Posisi runner up di huni oleh Fafa milik Mr. Rizal BA dari Bodo Amat dan podium 3 ada Bonek milik Mr. Hendri Buser dari Buser SF.
Berlanjut di tiket utama yang lain ada Murai Batu Radhen yang bermain di sesi ke 8. Adu pukulan serta tembakan sejak para joki menaikkan gacoannya sudah tidak terelakan lagi, namun kali ini Yamaha milik Mr. Begage sebagai Dt. Grebeg Suro tampil dominan di bandingkan lawan koleganya di gantangan dan keluar sebagai juara pertama mengalahkan Ariel milik Mr. Sis dari Tambak Bayan Ponorogo dan Sniper milik Mr. Sandi Ndemo yang menempel ketat di belakangnya.
Juara Kelas Cendet
Juara Kelas Kenari
Juara Kelas Cucak Hijau
Persaingan tidak kalah menariknya di kelas yang lain seperti 2 kelas Kacer yang di buka panitia di menangi oleh Pollini milik Mr. Kenzi dari Virtual Audio SF, 2 kelas Cendet juga di menangi oleh Mafia milik Mr. Johan yang sebagai Duta Grebeg Suro, juga banyak kelas yang bersaing ketat untuk meraih juara.
Juara Umum Single Fighter
Juara Umum Bird Club
Di akhir perlombaan dalam perolehan juara umum Bird Club di menangkan oleh Duta Hercules dan juara umum Single Fighter di menangi oleh Vertical Audio SF.
Untuk lebih lengkapnya berikut ini adalah daftar juara Road To Anniversary RRKM BC sebagai berikut :
Mohon maaf apabila terjadi kesalahan, penulisan sesuai dengan data yang kami dapatkan dan apabila terjadi inisial NN ( No Name) yang artinya kosong tanpa nama, bukan karena kami tidak menulis akan tetapi kami tidak mendapatkan data saat kami rekap begitu juga beberapa kelas yang kami tidak dapatkan datanya.
Terimakasih
Jangan lupa kunjungi situs kami :
Semuatentangburung.com
Youtube : Semua Tentang Burung
Instagram : @semua.tentangburung
Facebook : Stb Channel
Kontributor
Penulis : Agus Budi Santoso
Editor : Ardiansyah Djedol